Tentang Kami

SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro

SMK Muhammadiyah Bambanglipuroterletak di dusun Kanutan, Sumbermulyo, Bambanglipuro, Bantul yang merupakan suatu sekolah menengah kejuruan di bawah naungan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta

SMK Muh Bambanglipuro memiliki visi “Terbentuknya kader Muhammadiyah yang unggul, mandiri dan berdaya saing”. SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro membuka beberapa jurusan yaitu Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM), Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO), Pengembangan Perangkat Lunak (PPL), Broadcasting dan Perfilman (BcP), dan Agrobisnis Pengolahan Hasil Pertanian (APHP)

SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro merupakan salah satu SMK swasta yang didirikan dengan SK nomor 097/SK.PP/IA/79/87 yang ditandatangani oleh Dinas Pendidikan pada tanggal 19 September 1987. Sekolah ini terletak dijalan Samas km 2,3, desa Sumbermulyo, kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, propinsi D.I Yogyakarta.

SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro ini memilki tenaga pendidik yang cukup memadai mulai dari tenaga pendidik untuk pelajaran adaptif, pelajaran normative maupun pelajaran produktif. Selain tenaga pendidik, sekolah ini juga didukung oleh tenaga kependidikan mulai dari dari penjaga sekolah, tenaga keperpustakaan, Masjid, kepala tata usaha, tenaga teknis keuangan dan tenaga administrasi lainnya.

Prasarana yang terdapat disekolah ini juga cukup memadi, selain ruang kelas yang tersedia sebanyak 20 ruang sekolah ini juga dilengkapi dengan ruangan lainnya seperti ruang kepala sekolah dan wakil, ruang guru, ruang pelayanan, dan ruang adinistrasi. Seluruh bangunan ini dibangun dilahan seluas 3.866 m2 yang terdiri dari lahan bagunan, lahan praktek/kebun, lapangan olahraga, lahan taman dan lain-lain.

SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro

Sekolah Kejuruan Muhammadiyah unggulan di selatan kota Bantul tepatnya di kecamatan Bambanglipuro, di jalan Samas Km 2,3 yang memiliki banyak gelar diantaranya SMK Rujukan, SMK yang di Revitalisasi, SMK Center of Excellent (CoE), SMK Pusat Keunggulan, SMK Pusat Keunggulan Lanjutan dan lain-lainnya.

Dengan slogan Smart and Excellent akan kita wujudkan pendidikan yang berkarakter, unggul, mandiri dan berdaya saing dengan dasar agama Islam.

0 Guru Tersertifikasi
0 Siswa
0 Kelas
0 Penghargaan

Testimoni

Berikut testimoni untuk SMK Muhammadiyah 1 Bambanglipuro dari beberapa tokoh masyarakat, orang tua, wali dan siswa